Ekspor Produk Sawit dari Riau Terus Meningkat

Sebagai salah satu sentra sawit nasional, Riau terus berupaya meningkatkan ekspor produk sawit. Kinerja ekspor sawit dan produk turunannya dari Riau ke pasar global tercatat terus mengalami peningkatan.

Ekspor Produk Sawit dari Riau Terus Meningkat
Pelabuhan Pelindo I Pekanbaru (Foto: Antara)

PEKANBARU—Sebagai salah satu sentra sawit nasional, Riau terus berupaya meningkatkan ekspor produk sawit. Kinerja ekspor sawit dan produk turunannya dari Riau ke pasar global tercatat terus mengalami peningkatan, khususnya untuk produk turunan sawit seperti RBD (Refined Bleached Deodorized) Palm Olein, Palm Kernel Oil, RBD Palm Stearin, RBD Palm Oil, bungkil sawit (Palm Kernel Expeller) dan cangkang kelapa sawit.

Dinas Karantina Pertanian Pekanbaru mencatat, pada triwulan I 2020, ekspor dari Riau untuk enam produk turunan sawit itu mencapai 1.283.251 ton dengan nilai Rp6,7 triliun. Pencapaian tersebut menunjukkan peningkatan 150 persen dibandingkan periode sama tahun 2019 yang hanya membukukan 829.593 ton senilai Rp5,5 triliun. Kenaikan volume yang signifikan ini terjadi pada kondisi ekonomi yang melemah akibat wabah pandemi COVID-19.

“Ekspor produk sawit asal Riau ini, menunjukkan hasil menggembirakan dari tahun ke tahun, karena mampu bersaing di pasar global, terutama pada kondisi ekonomi yang melemah akibat wabah pandemi tetap jadi unggulan negara ekspor, “ ungkap Rina Delfi, Kepala Karantina Pertanian Pekanbaru melalui keterangan tertulisnya, Selasa (6/5/2020) sebagaimana dikutip Medcom.

Menurutnya, keberhasilan produk kelapa sawit ini mampu bersaing di pasar global merupakan pencapaian penting, karena negara tujuan ekspor tersebut membuat persyaratan yang ketat harus memenuhi persyaratan Import Health Standar (IHS).

Saat ini, peminat produk kelapa sawit juga terus bertambah. Berdasarkan data lalu lintas ekspor Karantina Pertanian Pekanbaru untuk produk sawit di tahun 2019 terdiri dari 25 negara dan kini produk kelapa sawitnya berhasil menembus 30 negara di antaranya negara Selandia Baru, China, Turki, Ukraina, Estonia, Brasil, Uni Emirat Arab, Meksiko, Belanda, Jepang, Korea Selatan, Amerika Serikat dan lain-lain. ***