Gelar Sawit Indonesia Award 2024, Majalah Sawit Indonesia Berikan Penghargaan Tata Kelola Sawit Berintegritas kepada BPDPKS

Gelar Sawit Indonesia Award 2024, Majalah Sawit Indonesia Berikan Penghargaan Tata Kelola Sawit Berintegritas kepada BPDPKS

Jakarta – Majalah Sawit Indonesia akan memberikan 42 penghargaan kepada perusahaan, lembaga, dan tokoh kelapa sawit dalam gelaran Sawit Indonesia Award 2024. Pelaksanaan acara ini akan berlangsung di Hotel Royal Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (12/12/2024).

Ketua Panitia Sawit Indonesia Award 2024, Qayuum Amri, menjelaskan bahwa gelaran yang telah dilaksanakan untuk ketiga kalinya ini merupakan ajang apresiasi dan penghargaan atas dedikasi, inovasi, dan kontribusi luar biasa dari para pemangku kepentingan di industri sawit Indonesia.

Pemimpin Redaksi Majalah Sawit Indonesia tersebut juga mengatakan bahwa penghargaan Sawit Indonesia Award didasarkan pada survei pembaca dan rekam jejak kinerja dari masing-masing peraih penghargaan. Selain itu, penilaian ini juga diketuai oleh Sahat Sinaga, praktisi kelapa sawit yang memiliki pengalaman di sektor hulu dan hilir sawit.

“Acara ini merupakan yang ketiga kalinya. Pertama kali, Sawit Indonesia Award digelar pada tahun 2002,” ujarnya.

Selain itu, Qayuum juga mengungkapkan bahwa akan ada penghargaan khusus kepada Menteri Perindustrian RI, Agus Gumiwang Kartasasmita, sebagai Tokoh Penggerak Hilirisasi dan Modernisasi Industri Sawit. Menperin dijadwalkan hadir untuk memberikan keynote speech.

Qayuum menambahkan bahwa penghargaan Sawit Indonesia Award diberikan berdasarkan survei pembaca dan rekam jejak kinerja para penerima penghargaan. Penilaian ini dipimpin oleh Sahat Sinaga, seorang praktisi kelapa sawit yang berpengalaman di sektor hulu dan hilir.

"Acara kali ini memiliki keistimewaan tersendiri dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya, tahun ini menjadi momen penting bagi industri sawit, khususnya dalam sektor hilirisasi yang semakin berkembang," kata Qayuum.

"Jadi, sebelum tutup tahun, kita akan melihat perusahaan-perusahaan yang menerima Sawit Indonesia Award, yang sangat spesial. Ini mungkin penghargaan pertama di kalangan industri kelapa sawit," tambahnya.

Selain itu, Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) meraih penghargaan sebagai Tata Pengelola Dana Sawit Berintegritas, yang diterima langsung oleh Eddy Abdurrachman selaku Direktur Utama BPDPKS. “Di masa mendatang, tantangan yang dihadapi sawit sebagai industri akan semakin bertambah. Kenaikan biaya produksi dan ketersediaan tenaga kerja, risiko munculnya pathogen atau penyakit baru bagi perkebunan sawit, tuntutan proses pascapanen dan pengolahan yang ramah lingkungan dan memiliki traceability yang mumpuni, kewajiban atas konservasi keanekaragaman hayati, pengelolaan limbah kelapa sawit, kelembagaan petani swadaya, hal-hal tersebut merupakan beberapa tantangan perkebunan sawit dari sisi hulu. Sedangkan dari sisi hilir, beberapa tantangan industri sawit yaitu, persaingan dengan produk sejenis baik dari minyak nabati lain maupun produk yang berbasis minyak bumi/ fosil, ketergantungan teknologi produksi oleokimia dan biomaterial dari negara lain, trade barrier perdagangan global yang disebabkan isu Kesehatan, keamanan pangan dan sustainability, pemanfaatan biomassa sawit yang dibatasi oleh kebutuhan kebun akan bahan organik, integrasi teknologi di seluruh rantai pasok industri” Kata Eddy.

Qayuum menuturkan lebih lanjut bahwa penghargaan Sawit Indonesia Award diberikan kepada individu atau institusi yang memiliki rekam jejak luar biasa dalam industri sawit. Penerima penghargaan dinilai berdasarkan dua hal utama: kinerja mereka di sektor sawit dan kualitas produk yang telah mereka hasilkan.