Webinar Kemitraan UKMK Sawit : Strategi mendorong UKMK Kelapa Sawit ke Industri Bahan Bakar Hijau

Webinar Kemitraan UKMK Sawit :  Strategi mendorong  UKMK Kelapa Sawit ke Industri Bahan Bakar Hijau

Badan Penggelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) berkolaborasi dengan  Sari Agri Id. mengadakan Webinar Kemitraan UKMK Sawit :  Strategi mendorong  UKMK Kelapa Sawit ke Industri Bahan Bakar Hijau  pada 25 Mei 2021.

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya BPDPKS dalam mewujudkan kemitraan  Usaha Kecil Menengah dan Koperasi berbasis Sawit dalam melakukan promosi perkebunan kelapa sawit, sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Presiden Nomor 61 Tahun 2015 guna meningkatkan nilai tambah produk Kelapa Sawit yang merupakan komoditas startegis nasional, yang juga sesuai Visi BPDPKS yaitu “Menjadi badan pengelola dana yang terpercaya dalam pengembangan sawit berkelanjutan sebagai komoditas strategis nasional untuk kesejahteraan rakyat Indonesia,

Narasumber yang hadir dalam webinar  antara lain Dedi Mulyadi Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Andriah Feby Misna Direktur Bioenergi Kementerian ESDM, Dr Sahara Ketua Departemen Ilmu Ekonomi FEM  IPB University dan Jono A Burhan Ketua Koperasi Petani Muda Kelapa Sawit Riau.

Dalam sambutan Edi Wibowo Plt Direktur Kemitraan BPDPKS mengharapkan   dengan webinar ini akan diperoleh usulan solusi dan ide-ide kreatif dalam upaya meningkatkan peran UKMK Sawit dalam rantai industry hijau. Kolaborasi dan kemitraan dengan berbagai stakeholders terkait juga menjadi bagian penting dari tindak lanjut webinar ini terutama dalam upaya semakin memperkuat peranan UKMK sawit. (HM – BPDPKS)